Kapolres Trenggalek Bersama Ketua Bhayangkari Gelar Anjangsana Kerumah Anggota

oleh

Polres Trenggalek – Di tengah kesibukannya, Kepala Kepolisian Resort Trenggalek AKBP Gathut Bowo Supriyono, S.H., S.I.K., M.Si. masih menyempatkan diri berkunjung ke rumah salah satu anggotanya dimana sang istri saat ini sedang sakit. Jumat, (21/6).

Anjangsana ini merupakan wujud kepedulian dan perhatian Polres Trenggalek kepada jajarannya sekaligus memperingati Hari Bhayangkara ke-78 yang jatuh tepat pada tanggal 1 Juli 2024 mendatang.

“Iya benar. Hari ini kami menggelar anjangsana berkunjung ke rumah Aipda Dyan Hengki anggota Satsamapta Polres Trenggalek di kelurahan Ngantru, Kabupaten Trenggalek. menjenguk istrinya yang juga anggota Bhayangkari yang sedang mengalami sakit.” Ujarnya.

Didampingi Ketua Cabang Bhayangkari Trenggalek Ny. Anik Gathut, orang nomor satu di Polres Trenggalek ini juga memberikan motivasi dan menggugah semangat agar lekas sembuh dan bisa berkativitas kembali sebagaimana biasanya.

Tak mau setengah-setengah, dalam kesempatan tersebut pihaknya juga membawa tim medis dari Sidokkes Polres Trenggalek untuk melakukan pemeriksaan terhadap kondisi kesehatan istri dari Aipda Dyan Hengki.

“Dari tim kesehatan nanti akan memberikan obat dan rekomendasi tentang tindak lanjut penanganan penyakit yang diderita.” Imbuhnya.

AKBP Gathut menegaskan, meski saat ini berada di rumah, pelayanan kesehatan tetap di berikan kepada yang bersangkutan. Secara periodik, tim kesehatan dari Sidokkes maupun RS Bhayangkara Tulungagung melakukan kunjungan sehingga perkembangan kesehatan dapat terus di pantau dengan baik.

Pihaknya juga berpesan agar mengikuti semua petunjuk dan arahan dari dokter dan meminum obat secara teratur sehingga bisa mempercepat proses penyembuhan dan bisa segera beraktivitas seperti sediakala.

“Semoga cepat sembuh ya. Jika ada keluhan segera hubungi Sidokkes agar cepet mendapatkan penanganan.” Pungkasnya.

No More Posts Available.

No more pages to load.