Satlantas Trenggalek Dorong Peran Pramuka Dalam Cipta Kamseltibcarlantas Kondusif

oleh

Polres Trenggalek – Guna menekan angka pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas, Satrlantas Polres Trenggalek memiliki beberapa unggulan yang menggunakan pendekatan preemtif dan preventif. Salah satunya adalah edukasi yang menyasar komunitas dan kalangan usia pelajar.

Seperti halnya yang dilakukan oleh unitkamsel Satlantas Polres Trenggalek ini. Hari ini unit Satlantas yang berkonsentrasi pada pendidikan dan penyuluhan dalam rangka meningkatkan kesadaran tertib berlalu lintas ini menggelar kegiatan bersama anggota Pramuka Saka Bhayangkara yang kebetulan sedang menggelar latihan di Mapolsek Panggul. Sedikitnya puluhan pramuka mengikuti kegiatan ini. Sabtu, (14/1).

Dikonfirmasi terpisah, Kasatlantas Polres Trenggalek AKP Yudiyono, S.H. mengatakan, pada Saka Bhayangkara terdapat salah satu kemampuan yang diajarkan yakni Krida Lalu Lintas. Krida ini memiliki tiga Syarat Keterampilan Khusus atau SKK.

“Ada SKK Pengetahuan Perundang-undangan/Peraturan Lalu Lintas, Pengaturan Lalu Lintas dan SKK Penanganan Kecelakaan Lalu Lintas. Kita ajarkan juga 12 gerekan pengaturan lalu lintas karena pada saat tertentu Saka Bhayangkara juga kita libatkan dalam kegiatan kepolisian terbatas seperti pengaturan lalu lintas.” Ujar AKP Yudiyono.

Senada, Kanitkamsel Satlantas Polres Trenggalek, Aipda Ali Wibowo, S.H. yang kebetulan turut hadir dan memimpin kegiatan tersebut mengatakan, anggota Saka Bhayangkara merupakan pramuka yang rata-rata masih berusia pelajar.

“Seperti diketahui bersama hasil evaluasi kemarin menunjukkan bahwa angka kecelakaan lalu lintas di Kabupaten Trenggalek mengalami peningkatan signifikan. Dilihat dari aspek usia dan profesi, korban kecelakaan lalu lintas masih disominasi dari kalangan pelajar/mahasiswa sebanyak 215 orang.” Jelasnya.

Aipda Ali menuturkan, adapun materi yang diberikan meliputi rambu-rambu, etika berlalu lintas hingga atuarn-aturan yang wajib diketahui serta berkendara yang aman dan berkeselamatan.

Dengan kegiatan ini pihaknya berharap Pramuka khususnya yang tergabung dalam Saka Bhayangkara bisa menjadi teladan sekaligus pelopor keselamatan berlalu lintas tidak hanya dikalangan pelajar tetapi juga keluara maupun lingkungan rumah masing-masing.

No More Posts Available.

No more pages to load.