Polres Trenggalek – Bhabinkamtibmas Desa Gading Brigadir Farid melaksanakan sambang dan tatap muka dengan warga dusun Krajan Desa Gading Kecamatan Tugu, Selasa (25/04).
Dalam kesempatannya, ia sekaligus menyampaikan pesan-pesan kamtibmas untuk menjaga dan memelihara lingkungan masing-masing, meniadakan segala bentuk perjudian, dan menentang segala bentuk Terorisme dan Radikalisme serta melaporkan setiap ada kejadian kriminal di tempat tinggalnya kepada Bhabinkamtibmas.
“Kami terus menghimbau kepada masyarakat agar selalu waspada, hati-hati dengan barang yang di miliki, karena maraknya pencurian dan penipuan berbagai modus, komunikasikan dengan kami apabila ada hal-hal yang di curigai di lingkungan sekitar, secepatnya kami akan mengambil langkah,” ujar Brigadir Farid
Tak hanya sampai di situ, Bhabinkamtibmas di tuntut gencar memberi himbauan kepada warga lainnya agar mereka menyadari dan mengerti akan pentingnya dan bagaimana cara memelihara dan menjaga kamtibmas tetap tercipta. Tingkatkan keamaman di lingkungan sekitar dengan mengedepankan peran serta seluruh warga setempat.